Monday, May 16, 2016

Bimbel Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN) 2016

Construction Management Proudly Presents :

Hai, adik adik SMA/K Sederajat. Berminat masuk PNJ❓Mau ikut UMPN❓Tapi bingung belajarnya❓

Nah, kita punya solusinya❗❗

🎉🎉Bimbel Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN)🎉🎉

AVAILABLE untuk Rekayasa & Tata Niaga❗

📝Timeline :
➡Pendaftaran Bimbel
(7 - 22 Mei 2016)
➡Mulai Bimbel
(23 Mei - 3 Juni 2016)

Keterangan :
➡Biaya pendaftaran Rp. 350.000,-
➡Bimbel berlangsung selama 2 minggu (5x seminggu).
➡Include buku.
➡Membahas soal-soal UMPN.

Berminat❓Ayoo daftarkan segera dirimu dan ajak tetangga, adik kelas, atau teman-temanmu❗

KUOTA TERBATAS❗❗❗

More info :
📱 Waliaudina (Line)
📱 081295152638 (SMS & WA)
📱 59A3B958 Awalia

Labels: , , , , , , , , , ,

Saturday, April 30, 2016

Buku Soal UMPN PNJ 2016


OPEN PO - BUKU UMPN PNJ 2016

Akhirnya sempet juga gan buat bikin postingan ini, tertanggal 1 mei 2016. Sebelumnya gue mau mengucapkan terima kasih karena telah mempercayakan blog ini sebagai blog penjualan buku PNJ terlaris selama 4 tahun terakhir, tapi sayangnya gue udah gak bisa jualan lagi gan, tapi kabar baiknya adek kelas gue melanjutkan perjuangan gue, untuk meneruskan perjuangan ini. oke gan... ini Contact Person buat penjualan buku tahun 2016.

Contact Person :
Nama : Awalia
LINE:  ( Fast Respone)
No. HP / Whatapps : 081295152638

Untuk Harga Jual Buku UMPN PNJ Tahun ini Rp, 40.000,- 

Formatnya SMS/BBM : 
UMPN(Spasi)Tataniaga/Rekayasa(Spasi)Nama(Spasi)COD/Kirim

Contoh :
UMPN Tataniaga Indah COD 


Atau kalau enggak, :
Kisworo : 08568335054 ( Low Respone - Kerja Soalnya gan )

Terima kasih ya gan, 

Monday, March 07, 2016

Pena anak Muda

 Judul : Siapa kamu ?

bagiku, kamu memang tidak segalanya
tapi bagiku juga kamu segalanya
banyakmu adalah kepuasanku
kurangmu adalah bencana bagiku

ketika kamu ada nyawa terasa ada
ketika kamu tinggal seberapa
pusing rasanya menyambung nyawa
mungkin ini alasan manusia menjadi anarkis

untuk sebagian orang mendapatkanmu butuh jiwa raga
tetapi untuk sebagian yang lain hanya tepuk tangan
kamu datang berkoper-koper
siapakah kamu sebenarnya uang ?

Asti Katrina Alfiani
3 Maret 2016

Labels:

Tuesday, September 15, 2015

Artikel Opini



Oleh : Asti Katrina Alfiani
Abstrak
Tahap perkembangan dari masyarakat nomaden (ditandai dengan kondisi masyarakat yang masih berburu), kemudian menetap (ditandai dengan kondisi masyarakat yang bercocok tanam untuk kepentingan sendiri) , lalu mulai mengenal pasar (ditandai dengan surplus produksi), lalu mulai mengenal alat transportasi(ditandai dengan surplus uang, muncul bank, mobil, kereta api dll), hingga muncul produksi massal dan muncul revolusi industri, tidak dilewati secara bertahap oleh bangsa ini. Indonesia masih berada pada tahapan menetap langsung disetir menuju masyarakat industri tanpa melewati mengenal pasar dan mengenal alat produksi. Seharusnya masyarakat tidak perlu disetir seratus persen dan dipaksa untuk berubah, biarkan perubahan muncul dengan sendirinya melalui kekuatan dari dalam masyarakat sendiri. Kekuatan dari dalam masyarakat memang tidak muncul secara cepat, kekuatan itu muncul pelan-pelan mengiringi dinamisasi masyarakat yang pasti berubah untuk menggapai utopia. Ada sebuah jenis pembangunan dengan ciri-ciri mengapresiasi kekuatan dari dalam masyarakat sendiri untuk berubah ke arah yang lebih baik, pembangunan itu adalah pembangunan sosial. Mengapa pembangunan sosial ? demikian tulisan ini akan membahas bagaimana pembangunan sosial membuka jalan untuk menggapai utopia.
Kata kunci : Pembangunan, pembangunan sosial, utopia
next read

Labels:

Artikel opini


SUBALTERN DIBALIK RUU PILKADA TIDAK LANGSUNG
Oleh : Asti Katrina Alfiani
Abstrak
Bermacam-macam diskusi digelar untuk membuat program kesejahteraan rakyat . Namun nyatanya konsep yang dikatakan Chamber (dikutip dari Mikkelsen, 1995) bahwa kemiskinan adalah mereka yang memiliki pendapatan dan harta yang rendah, kelemahan fisik, isolasi, kerapuhan dan ketidakberdayaan  masih menjamur di negara Indonesia raya ini. Anehnya lagi, fenomena belakangan yang muncul adalah elit pemegang hormat berdebat mengenai  RUU Pilkada tidak langsung yang cenderung merampas hak politik rakyat. Padahal menurut John Locke (dikutip dari Sujatmoko, 2009) bahwa hak politik termasuk ke dalam jenis hak asasi manusia selainhak ekonomi dan hak sosial. Undang-undang no. 12 tahun 2005  pun telah menjelaskan mengenai konvensi international yang mengesahkan bahwa hak-hak sipil dan hak politik merupakan hak dasar manusia.Kematian partisipasi rakyat ini dalam teori postkolonial bisa disebut sebagai kaum subaltern. Mengapa rakyat yang tidak memiliki akses untuk menyuarakan haknya termasuk ke dalam kaum subaltern?? Tulisan ini akan membahas bagaimana rakyat bisa menjadi kaum subalternkarena perilaku dari wakil rakyatnya.
Kata Kunci : Subaltern, RUU pilkada tidak langsung, Kekuasaan, Rakyat
next read

Labels:

Artikel Opini


IMPLEMENTASI FUNGSI KELUARGA DALAM SIKAP ANTINARKOBA PADA REMAJA
Oleh :Asti Katrina Alfiani
Abstrak
Kondisi psikologis remaja yang masih labil membuat remaja mudah dimobilisasi untuk hal-hal yang baginya baru untuk mencari jati diri. Namun, apabila euforia yang membuat dirinya merasa bangga adalah negatif akan berdampak pada         kelangsungan masa depannya. Penyalahgunaan narkoba merupakan euforia negatif pada remaja, karena kesenangan tersebut diilegalkan oleh hukum dan menimbulkan banyak dampak merugikan bagi dirinya baik dari segi kesehatan jasmani dan rohani. Maka dari itu, diperlukan lembaga yang sejak dini untuk mengontrol serta membimbing remaja untuk mengenal bahaya dan narkoba dan memberikan pendidikan narkoba sejak masih anak-anak, lembaga tersebut adalah keluarga. Mengapa lembaga keluarga ?? sebab lembaga keluarga adalah lembaga yang memiliki keintiman lebih dengan individu terkait dan fungsi-fungsi khusus yang tidak dimiliki oleh lembaga lain. Tulisan ini akan membahas bagaimana pendapat penulis mengenai pentingnya bagaimana pentingnya lembaga keluarga dalam implementasi sikap anti narkoba bagi remaja dari sumber-sumber data yang diperoleh dari artikel, koran dan jurnal.
Kata kunci : Fungsi Keluarga, implementasi, sikap anti narkoba
                                                                                                                                                           
next read

Labels:

Artikel Opini


KORUPSI YANG MEMBUDAYA DI INDONESIA
Oleh : Asti Katrina Alfiani
Tulisan ini merupakan  asumsi mengenai “Korupsi yang membudaya di Indonesia”. Politik di Indonesia pada masa sekarang tengah dilanda masalah institusional yaitu korupsi. Korupsi adalah tindakan yang merugikan bagi masyarakat karena mengutamakan kepentingan pribadi . Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mendefinisikan “korupsi sebagai tindakan yang merugikan kepentingan umum dan msyarakat luas demi keuntungan pribadi atau kelompok tertentu.” BPKP ( dikutip dari Riant dan Tri 2005). Korupsi telah menjadi penyakit terbesar disistem birokrasi Indonesia, bukan hanya itu Nepotisme dan Kolusi pun ikut merajai dunia politik Indonesia.
Namun, Al. Andang L. Binawan (2006, p. 13) menyebutkan bahwa korupsi yang berasal dari kata Corruptio bahasa yunani sebenarnya sudah dipakai sejak zaman para filsuf kuno, tetapi  kata korupsi yang dipakai pada zaman dahulu mengartikan korupsi sebagai sebuah pergeseran, baru sekarang ini korupsi dikaitkan dengan kekuasaan dan uang. Kekuasaan merupakan hal yang paling utama terjadinya korupsi, selain keinginan dan peluang ( Riant dan Tri 2005). Seseorang yang mempunyai kekuasaan tinggi akan dengan mudah melakukan korupsi apabila peluang juga sangat mendukung tindakan tersebut.
next read

Labels:

Puisi Pagi

Pantaskah ?

Selama surya belum pergi, maka aku harus berdiri
tegak menatap, sigap bercakap
Iya... tidak boleh menyerah
Menyerah hanya kata bagi orang lemah
Tangguh adalah teman bagi ia yang kuat
Walau aku sadar monetisasi semakin membuatku tercekik
Tidak pilu, tapi ngelu
Kebutuhan tersedak karena macetnya sekumpulan kertas penyambung nyawa
Konstruksi yang sungguh hebat, sehingga kertas bisa jadi berhala bagi manusia
Meski tidak semua orang mengakui, tapi terlalu munafik
Lihat kaki-kaki itu
Lihat mata-mata itu
Kaki itu hanya satu, satu buntung entah kemana
Mata itu gelap tidak bisa melihat warna dunia
Tapi, mereka selalu berjuang untuk hidup setara
Membangun kepercayaan diri, bahkan meraih prestasi
Kaki dan mata mereka lebih hebat walau tidak komplit
Masihkah kita mahluk yang lebih sempurna pantas untuk mengeluh ?
(@astikatrin)

Wednesday, September 02, 2015

Library Genesis

Library genesis adalah sebuah website dimana menyediakan banyak buku yang bisa didownload secara gratis. Blogger ini ingin mempermudah pembaca yang ingin mencari buku dan menyambungkannya dengan website Library genesis. Apabila anda mencari banyak buku bacaan untuk kuliah. thesis atau sekedar mengisi waktu luang. Silahkan buka website tersebut. Tidak ada maksud lain kecuali untuk memberi informasi. Sebab banyak kalangan orang yang tidak mengetahui bahwa terdapat website penyedia buku gratis. (@astikatrin)

Tuesday, September 01, 2015

Museum Batik

Museum Batik Pekalongan terletak di daerah Jetayu, Pekalongan Kota Jawa Tengah. Sebagai sentra batik Pekalongan memiliki industri bati yang berkembang pesat, bahkan ada pusat grosir di Pekalongan yang menyediakan batik dari harga murah hingga mahal. Dari situlah Pekalongan mulai mendirikan museum batik yang menyuguhkan motif-motif batik yang tidak ada dipasaran. Selain itu juga di museum ini terdapat batik-batik dari manta presiden Republik Indonesia. Apabila anda ingin belajar membatik, tempat ini adalah pilihan yang tepat. Sebab ketika kita berkunjung ke sana kita akan ditemani oleh pemandu musem dan diakhir perjalanan kita pun akan di pandu untuk belajar membatik. Tetapi ada peraturan yang harus dipatuhi saat berkeliling musem, kita tidak boleh foto-foto didalam ruangan yang berisi motif-motif batik. Hal ini dikarenakan apabila pengunjung memfoto dan menyebarkan fotonya motif langka didalam museum akan ditiru oleh produsen batik. namun tenang saja, ketika kita belajar membatik kita boleh berfoto sesuka hati untuk mengabadikan momen tersebut. 

Brown Canyon Indonesia

Brown canyon Indonesia terletak di Semarang Jawa tengah Indonesia. Tempat ini merupakan bekas tambang yang kemudian menjadi tempat wisata yang eksotis. Brown canyon terletak tidak jauh dari pusat kota Semarang. Jalan termudah bisa diambil dari arah simpang lima, dari situ kita bisa mengabil arah matahari  dekat simpang lima, tinggal lurus terus. Apabila masih kesulitan alternatif google maps menjadi pilihan yang tepat untuk menuju ke sana. Tiket masuk hanya sekitar Rp. 3000 dan parkir Rp. 2000, dengan biaya yang murah kita bisa mendapatkan foto yang bagus hits ala instagram. Tunggu apa lagi silahkan berkunjung. 

Labels:

Fakta film 5 cm di Gunung Semeru

Ada fakta buruk film 5 cm di gunung Semeru yang membuat pendaki mendapatkan konsep yang salah kaprah tentang menjadi gunung.
1. Mendaki gunung tidak membawa carier dan peralatan savety. Itu jelas salah, mendaki perlu membawa carier untuk mebawa peralatan kita.

2. Adegan mandi di danau ranukumbolo tidak dilakukan disana. melainkan diambil di sebuah kolam renang. artinya hanya rekayasa adegan. waktu pengambilan film suhu di Semeru 0 derajat. tidak mungkin artis mau mandi. Di basecamp saja mereka minta mandi menggunakan air hangat.

mendaki gunung tidak seperti di film itu, so jadilah pendaki bijak ! save trip save adventure ! (@astikatrin)

Labels:

Mitos di gunung Semeru

Setiap gunung pasti memiliki mitos-mitos yang beredar, apalagi Semeru gunung yang fenomenal karena film 5 cm aroma mitos sangat kental disini. Ada beberapa mitos yang ramai di bicarakan di sini,
1. Semeru adalah wilayah kekuasaan dewa-dewa menurut kepercayaan warga suku tengger, sehingga banyak mahluk dari dimensi lain. Apabila disana pendaki tidak boleh mendekati/mendirikan tenda/bermain di sekitar area pohon berwarna putih sebab pohon itu ada penghuninya. menurut cerita yang beredar apabila kita melakukan larangan tersebut maka pendaki akan mengalami kesurupan dan gangguan dari penghuni pohon.
2. Seringnya mahluk dimensi lain menampakkan diri. Inilah yang menyebabkan pendaki tidak boleh berjalan sendiri. sebab terkadang ada penghuni lokal yang tampak, pendaki mengira itu pendaki justru setelah diikuti malah menyebabkan kita tersesat. cerita yang beredar demikian, ada pendaki berjalan sendiri yang mengikuti dua orang ternyata malah tersesat dan setiap malam ketika tersesat mendengar bunyi-bunyian gending jawa. selain itu berbahaya bagi pendaki untuk berjalan sendiri apalagi dimalam hari, sebab Semeru masih menjadi habitat asli macan kembang yang sewaktu-waktu bisa menyerang.
3. Ranukumbolo adalah air suci titisan dewa menurut kepercayaan suku tengger, sehingga tidak boleh digunakan untuk aktivitas-aktivitas sehari-hari secara langsung.
4. mitos paling fenomenal adalah mitos ditanjakan cinta, apalagi bagi pemuda-pemudi yang masih dimabuk asmara. Ada mitos yang beredar bahwa apabila kita melewati tanjakan cinta dengan kekasih kita dan tidak menoleh ke belakang maka dia benar-benar akan menjadi jodoh kita. sebaliknya apabila pendaki menoleh ke belakang tinggal menunggu waktu putus saja. Percaya atau tidak ? (@astikatrin)

Labels: